Tidying Festival : Komono

Awal April 2018 ini Shokyuu Class sudah memasuki kategori ke-3 yaitu Komono. Apa saja yang termasuk Komono? Mulai dari alat tulis, charger, make up, obat, dapur, kamar mandi, alat-alat pembersih dan printilan lainnya.

Baru sadar kalau ada barang dikardus
Hari ini saya membatasi 4 sub kategori yang ingin saya rapihkan, alat tulis, obat, charger dan kabel serta alat make up. Saya tiba dapat membereskan semua sub kategori dikarenakan minimnya waktu dan 4 kategori diatas yang paling urgen.

Make up
Langkah pertama seperti biasa saya meletakkan 4 sub kategori tersebut dilantai agar terlihat seberapa banyak barang yang kita miliki. Yang  pertama saya bereskan adalah make up karena yang paling sedikit. Saya menemukan krim malam dan krim siang yang sudah 1,5 tahun tidak saya pakai dan beberapa botol safecare yang kosong isinya. Langsung saya masukkan ke kantong plastik sampah karena sudah tidak bisa digunakan lagi. Kesempatan ini juga saya manfaatkan sekalian untuk membersihkan meja saya.

Kotak Obat
Setelah make up beres, saya beralih ke kotak obat yang sudah lama tidak saya cek. Ternyata saya masih menyimpan obat-obat dokter yang sakitnya alhamdulillah sudah sembuh dari kapan tapi obatnya masih sisa, langsung saya bereskan. Dan saya juga menemukan obat herbal aa yang bulan Februari kemarin expired. Ada kunci juga diatas kotak obat dan lain-lain. Saya juga menemukan tungku aromatherapy yang sudah lama tidak saya gunakan dan langsung sorenya saya nyalakan untuk relaksasi setelah 4 jam nguprek bebenah. Kotak obat walaupun belum begitu lega tapi sudah saya klasifikasikan berdasarkan obat dan vitamin yang harus dikonsumsi setiap hari. Nanti setelah beberap bulan obat tersebut akan kembali dicek expired datenya. 

Souvenir
Make up beres, obat beres saya merambah ke charger yang sedikit. Ketika beberes saya menemukan 2 kardus yang 1 kardus berisi souvenir dari teman-teman yang travelling serta 1 kardus koleksi donald duck saya. Karena 2 kardus itu koleksi, jadi tidak saya utak atik hanya memindahlan ke "rumah" yang lebih spark joy daripada kardus. Souvenir saya pindahkan ke kotak obat hadiah pernikahan saya. Sebelumnya saya pakain, namun kotak obat tersebut saya simpan karena saya ketitipan kotak obat dari jaman mama nya nikah. Akhirnya saya memutuskan kotak obat ini saya gunakan untuk menyimpan kertas-kertas kecil, ketika kemarin bebenah kertas, isi dari kotak ini ikut terkena penggusuran. Daripada kosong, saya coba make over menjadi kotak souvenir. Lebih spark joy menurut saya. Sedangkan koleksi Donald Duck saya pindahkan ke box yang bergambar Donald Duck juga.

Memasuki minggu ke 10 rumah saya pelan-pelan mulai lapang dan lebih dari dari 2 bulan yang lalu, ternyata bebenah kalau tidak dipaksa tidak akan maju-maju hehehehehe

Selamat bebenah teman-teman semua, semoga dengan dimulainya bebenah dirumah kita juga bebenah menata diri menjadi lebih baik.

#vhiroespoenyacerita
#task8
#konmariindonesia
#shokyuuclass
#konmarimethod


Posting Komentar

0 Komentar